Dorong Kemajuan AI Indonesia, Zyrex Indonesia Gelar Acara Innovation Day 2025

Selasa, 18 Maret 2025 - 05:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, SURABAYA – Zyrex Indonesia kembali menggelar Zyrex Innovation Day 2025, sebuah acara inovatif yang menghadirkan teknologi terkini serta menjadi wadah untuk mempertemukan komunitas bisnis dan industri di Surabaya. Acara ini dirancang sebagai platform strategis bagi Zyrex untuk memperkenalkan berbagai inovasi terbaru, khususnya dalam penerapan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) di berbagai aspek kehidupan dan industry.

Bertempat di Hotel Morazen, Surabaya, Zyrex Innovation Day 2025 dihadiri oleh para pemimpin industri, mitra usaha, akademisi, dan komunitas teknologi yang ingin menggali lebih jauh tentang produk dan inovasi terkini dari Zyrex.

Acara dibuka dengan sambutan dari CEO & Founder Zyrex Indonesia, Timothy Siddik yang menegaskan komitmen perusahaan dalam mendukung transformasi digital di Indonesia melalui produk-produk unggulan.

Baca Juga:  Arsjad Rasjid Sebut Munaslub Kadin Indonesia Ilegal, Akan Tempuh Jalur Hukum

“Zyrex Innovation Day 2025 adalah bukti nyata bahwa Zyrex terus menghadirkan solusi teknologi terbaik bagi masyarakat Indonesia. Kami ingin menegaskan bahwa pemanfaatan teknologi AI tidak harus selalu besar atau rumit ‘Tiny can be Mighty!’, kami ingin menekankan bahwa langkah kecil pun dapat membawa dampak besar. AI juga sebaiknya tidak hanya berfungsi sebagai alat pasif, melainkan menjadi mitra aktif yang terlibat dalam mendorong pertumbuhan bisnis dan industri pada masa depan,” tegas Timothy dalam sambutannya, Kamis (13/3/2025).

Pengenalan Produk dan Demonstrasi AI Secara Langsung

Salah satu agenda utama acara ini adalah sesi Commercial Product Presentation, dipandu oleh Ibu Ratih Retno Asih, Sales Manager Zyrex Indonesia. Dalam sesi ini, dia memperkenalkan rangkaian produk terbaru Zyrex yang mengintegrasikan teknologi AI untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas.

Baca Juga:  Kolaborasi Strategis: Kementerian UMKM dan Detik Indonesia Bahas Penyebaran Informasi

Dilanjutkan dengan sesi AI Presentation & Demo Unit, yang dipimpin oleh Brand Ambassador Zyrex Indonesia, Anjas Maradita. Demonstrasi ini memberikan gambaran mendalam mengenai penerapan AI dalam dunia teknologi dan bisnis.

“AI bukan sekadar trend teknologi, ini adalah revolusi yang akan mengubah cara kita bekerja, berinovasi, dan menciptakan solusi baru ke depannya. Zyrex berkomitmen untuk memastikan teknologi ini dapat diakses oleh masyarakat Indonesia,” ucap Anjas

Selain sesi presentasi dan demonstrasi, peserta juga mendapatkan kesempatan untuk mencoba langsung perangkat Zyrex berbasis AI dan merasakan sendiri bagaimana teknologi ini meningkatkan efisiensi kerja. Sesi tanya jawab interaktif, pembagian doorprize, serta diakhiri dengan buka puasa bersama membuat suasana semakin meriah dan hangat yang mempererat hubungan antara Zyrex dan komunitasnya.

Baca Juga:  XL Axiata Raih Pendapatan Rp.17 Triliun pada Semester I 2024

Tentang Zyrex Indonesia

Zyrex Indonesia merupakan perusahaan teknologi lokal terkemuka yang menyediakan berbagai produk dan layanan, termasuk komputer, server, laptop, tablet, serta aksesori. Berkomitmen menghadirkan produk berkualitas tinggi dan inovatif. Zyrex terus memenuhi kebutuhan masyarakat dari beragam segmen untuk mendukung perkembangan industri teknologi di Indonesia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

Kolaborasi Strategis: Kementerian UMKM dan Detik Indonesia Bahas Penyebaran Informasi
Sinergi Pemda Dan Dunia Usaha, Tingkatkan Iklim Investasi serta Pertumbuhan Ekonomi Jabar
Jabar Kejar Target Investasi Rp270 Triliun di 2025
Arsjad Rasjid Sebut Munaslub Kadin Indonesia Ilegal, Akan Tempuh Jalur Hukum
XL Axiata Raih Pendapatan Rp.17 Triliun pada Semester I 2024

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 17:26 WIB

IKA Trisakti Umumkan Maman Abdurrahman Sebagai Calon Tunggal Ketua Umum 2025–2029

Minggu, 20 April 2025 - 09:25 WIB

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Maju sebagai Bakal Calon Ketua Umum IKA Trisakti

Sabtu, 19 April 2025 - 10:22 WIB

Wamen Transmigrasi Sambut Baik Sinergi dengan Detik Indonesia

Kamis, 17 April 2025 - 11:44 WIB

Maman Abdurahman Satu-satunya Calon dengan Syarat Dukungan Lengkap untuk Ketum IKA Trisakti

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:58 WIB

Semarak Ramadhan, Polres Metro Jakarta Timur Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:08 WIB

PC PMII Jakpus Kritik Keras Ketidakkonsistenan Sikap PB PMII Terhadap Kementerian Desa dan PDTT

Rabu, 5 Maret 2025 - 23:41 WIB

Bangun Posko Kesehatan bagi Korban Banjir, Kapolres Jaktim Tinjau Lokasi dengan Terobos Banjir

Jumat, 14 Februari 2025 - 22:02 WIB

Sambut Ramadhan, Golkar Melalui DKM Masjid Ainul Hikmah Gelar Istighosah

Berita Terbaru